PAN (Personal Area Network)

 

Pada saat kita saling menghubungkan komputer atau perangkat lain seperti handphone, PDA, keyboard, mouse , headset wireless, camera dan peralatan lain yang jaraknya cukup dekat (4-6 meter) maka kita telah membentuk suatu Personal Area Network. Hal yang paling penting bahwa dalam PAN ini kita sendiri yang mengendalikan (authoritas) pada semua peralatan tersebut. Selain dihubungkn langsung ke komputer lewat port USB atau FireWire, PAN juga sering dibentuk dengan teknology wireless seperti bluetooth, Infrared atau WIFI.

 

Kegunaan Personal Area Network :

1.       Menghubungkan perangkat-perangkat computer 

2.       Sebagai media komunikasi antara perangkat sendiri (komunikasi personal)

Contoh penggunaan jaringan PAN:

1.       Menghubungkan HP dengan Laptop menggunakan Bluetooth.

2.       Menghubungkan Printer dengan Laptop menggunakan Bluetooth

       

Cara kerja : dengan cara menghubungkan komputer lokal / sharing data atau indomasi jarak lebih kecil dibandingkan dengan Lan.

 

LAN (LOCAL AREA NETWORK)

 

Jaringan LAN adalah jaringan komputer yang terdiri dari beberapa komputer sampai ratusan komputer dalam sebuah gedung/kampus. Sehingga penggunaan jaringan LAN hanya sampai pada jarak beberapa kilometer. Pada jaringan LAN, komputer terbagi degan istilah komputer server dan komputer workstation yang memakai bersama resource (printer) dan saling bertukar informasi.

Perlu  diperhatikan   beberapa karakteristik   dalam pembuatan LAN yang antara lain :

1.       Melayani  daerah  lokal  pada  jarak  <  2  km,  meliputi  bangunan  tunggal  /  sekelompok   gedung.   Seperti   bangunan   kantor,   fakultas   atau   kampus universitas.

2.       Jaringan komunikasi yang :

 a. Dikontrol oleh 1 administrasi yang berhak.

 b. Anggap pengguna lain dari LAN dipercaya.

3.       Dimiliki suatu organisasi yang sama yang menguasai semua peralatan.

4.       Manajemen jaringan bertanggung jawab sampai tingkat user

5.       Berbagi data dan perangkat keras diantara pemakai

 

Dengan  karakteristik  yang  telah  disebutkan  di  atas maka  tidaklah  sulit dalam  membangun  jaringan  LAN.  Disamping  karakteristik,  perlu  diperhatikan pula komponen dalam membangun jaringan LAN yaitu :

1.       Komputer  server  (komputer  pusat)  adalah  komputer  yang  mengendalikan seluruh   aktivitas   jaringan   komputer   baik   mengatur   jaringan   maupun penyimpan  semua  data  atau  program  yang  dapat  diakses  oleh  komputer workstation.  Persyaratan  minimal  sebuah  PC  berfungsi  sebagai  komputer server adalah :

a.       Prosesor Pentium

b.       Memori minimal sebesar 16 MB

c.       Harddisk minimal 650 MB

d.       Network Interface Card (NIC)

e.       Monitor VGA,SVGA atau monitor grafik beresolusi tinggi

f.        Software protam microsoft wondows NT server

2.       .Komputer  workstation  (komputer  client)  adalah  komputer  yang  digunakan untuk mengakses komputer pusat atau server. Persyaratan minimal sebuah PC berfungsi sebagai komputer workstation adalah :

a.       Prosesor 486

b.       Harddisk minimal 350 mb

c.       Memori minimal sebesar 12 mb

d.       VGA card 1 mb

e.       Network Interface Card (NIC)

f.        Microsoft mouse atau kompatibel

g.       Software window 9x atau windows NT workstation

3.       Network Interface card (NIC) Atau  sering  disebut  juga  card  line.  Bentuknya  berupa  lempengan  sepeerti harddisk  tetapi  mempunyai  port  yang  dihubungkan  dengan  hub.Fungsi  dari NIC  adalah  mengirim  data  ke  jaringan  dan  menerima  data  yang  dikirim  ke komputer di mana NIC berada.

4.       Network cable Merupakan  media  transmisi  (penghubung)  agar  komputer-komputer  dalam jaringan  dapat  saling  mentransmisikan  data.  Kabel  ini  menghubungkan  card line   dan   hub   dengan   kedua   ujunnya   diberi   konektor.Jenis   kabel   yang digunakan adalah kabell UTP RJ 45.

5.       Hub Atau  disebut  juga  dengan  consentarator/multistation  access  unit/transceiver. Bentuknya  lotak  persegi  panjang  dengan  beberapa  port.  Digunakan  untuk memperkuat sinyal jaringan.

 

 

MAN (Metropolitan Area Network)

 

Metropolitan Area Network (MAN) adalah suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggiyang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini berkisar antara 10 hingga 50 km.

Keuntungan MAN:

1.       Server kantor pusat dapat berfungsi sebagai pusat data dari kantor cabang.

2.       Transaksi yang Real-Time (data di server pusat diupdate saat itu juga, contoh ATM  Bank untuk wilayah nasional)

3.       Komunikasi antar kantor bisa menggunakan e-mail, chatting

4.       Video Conference (ViCon).

Kerugian MAN:

1.       Biaya operasional mahal.

2.       Instalasi infrastrukturnya tidak mudah.

3.       Rumit jika terjadi trouble jaringan (network trouble shoot)

     

Cara kerja : Dengan cara menghubungkan dengan lebih dari 1 gateway dengan jarak 10km + biasanya digunakan pada perkotaan / perkantoran

Berikut adalah karakteristik MAN yaitu:

a.       Meliputi area seluas antara 5-50km. 

b.       Sebuah MAN (seperti WAN) umumnya tidak dimiliki oleh satu organisasi. 

c.       MAN sering bertindak sebagai jaringan kecepatan tinggi untuk memungkinkan berbagi sumber daya daerah. 

d.       MAN berukuran lebih besar dan biasanya memakai teknologi yang sama dengan LAN. 

e.       Hanya memiliki sebuah atau dua buah kabel dan tidak memiliki elemen switching, yang berfungsi untuk mengatur paket melalui beberapa output kabel .

 

WAN (Wide Area Network)

 

WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik. Internet merupakan contoh dari jaringan WAN ini.

Keuntungan Jaringan WAN:

1.       Server kantor pusat dapat berfungsi sebagai bank data dari kantor cabang.

2.       Komunikasi antar kantor dapat menggunakan E-Mail & Chat.

3.       Dokumen/File yang biasanya dikirimkan melalui fax ataupun paket pos, dapat dikirim melalui E-mail dan Transfer file dari/ke kantor pusat dan kantor cabang dengan biaya yang relatif murah dan dalam jangka waktu yang sangat cepat.

4.       Pooling Data dan Updating Data antar kantor dapat dilakukan setiap hari pada waktu yang ditentukan.

 

Jaringan ini mempunyai jarak yang sangat luas karena menggunakan banyak serve bisa diakses melalui negara negara lainnya di dunia nama Lain WAN adalah Internet.

 

 

Komentar